METRUM
Jelajah Komunitas

Reli Dakar 2024: Corjeno Ambil Alih Klasemen Motor, Loeb Kuasai Etape IV Mobil

AL HUFUT, SAUDI ARABIA (METRUM) – Pereli asal Chile Jose Cornejo (tim Monster Energy Honda) tampil dominan memenangi etape IV Reli Dakar 2024 di Al Hufut, Saudi Arabia Rabu (9/1/2024) WIB sekaligus merebut pimpinan klasemen kategori Motor dari Ross Branch (Hero MotorSport) yang kini turun ke urutan kedua tertinggal sekitar 1 menit.

Pada etape IV dari Al Salamiya ke Al Hufut menempuh ss (special stage) sejauh 299 km, Cornejo (29) melesat tanpa hambatan menempuh medan bebatuan, padang pasir dan kombinasi perbukitan dan mencapai finis terdepan dengan waktu tercepat 2 jam  51 menit 11, rekan setimnya Juara Dakar 2020 Ricky Brabec (Monster Energy Honda/AS) finis kedua terpaut 2 menit 39 detik dan ketiga Kevin Benavides (Red Bull KTM Factory Team/Argentina) + 3 menit 18 detik. Sedangkan pimpinan klasemen Ross Branch (Hero MotorSport) finis keempat + 4 menit 26 detik.

Bagi Cornejo ini adalah kemenangan etape yang kedua kalinya pada Dakar 2024 dan yang ke delapan kalinya sepanjang partisipasinya di Reli Dakar sejak 2020.

Di klasemen kategori Motor, Cornejo (Monster Energy Honda) kini memimpjn klasemen dengan keunggulan 1 menit 15 detik atas Ross Branch (Hero MotorSport), rangking ketiga Ricky Brabec (Monster Energy Honda) + 4 menit 56 detik.

“Ini adalah hasil etape yang bagus bagi saya dan tim Monster Energy Honda karena kami bisa finis 1-2 dan saya mampu merebut puncak klasemen. Kecepatan di etape IV ini amat tinggi karena rutenya tidak seberat etape I dan II. Namun navigasi tidak mudah karena rutenya bervariasi jadi kami semua harus fokus 100% dan tidak lengah pada jalan yang dilalui, supaya tidak tersesat dan terjatuh. Esok di etape V, harus menghadapi rute perbukitan pasir (dunes), ss-nya pendek 118 km tapi penuh jebakan, konsentrasi penuh dan kondisi fisik harus prima,” ungkap Jose Cornejo

Kategori Mobil

Sebastian Loeb (Prodrove Hunter/Prancis) juara dunia 9 kali Reli WRC (world rally championship) setelah tampil kurang meyakinkan di tiga etape sebelumnya, membuktikan ketangguhanya dengan merebut kemenangan pertama kali pada etape IV RelI Dakar 2024 kategori mobil,namun pimpinan klasemen masih dikuasai pereli tuan rumah Yazeed Al-Rajhi (Toyota/Saudi Arabia).

Sementara juara bertahan Reli Dakar 2023, Nasser Al-Attiyah (Nasser Racing Prodrive Hunter) sempat tampil menjanjikan pada etape IV ini, memimpin terdepan bersaing dengan ekan setmnya Sebastian Loeb memimpin dengan keunggulan 24 detik atas Loeb, namun pada 36 km terakhir Al-Attiyah menghadapi kendala pada mobilnya dan sehingga dilewati Loeb dan pimpinan klasemen Al-Rajhi. Akhirnya Al-Attiyah harus puas finis ketiga dan di klasemen Al-Attiyah juga tertahan di urutan ketiga.

Klasemen mobil hingga etape IV:

  1. Yazeed Al-Rajhi (Toyota/Saudi Arabia)
  2. Carlos Sainz (Audi/Spanyol) + 4 menit 21 detik
  3. Nasser Al-Attiyah (Prodrive Hunter/Qatar) + 11 menit 9 detik. (M1-BK)***

komentar

Komen yang ditutup, tetapi jejak balik dan ping balik terbuka.