METRUM
Jelajah Komunitas

Astaxanthin, Antioksidan Pencegah Penuaan Dini

MENCEGAH penuaan dini adalah salah satu perhatian kaum perempuan. Terlebih, bagi mereka yang hidup di kota besar, sering terkena polusi udara dan paparan rokok yang berdampak buruk bagi kesehatan kulit.

Karena itu perlu mengonsumsi makanan sehat yang mengandung antioksidan untuk menangkal radikal bebas.

Pakar kesehatan kulit, Ariana Suryadewi Soejanto, menyebutkan antioksidan paling kuat untuk menangkal radikal bebas adalah astaxanthin.

Menurutnya, astaxanthin merupakan super antioksidan karena kemampuannya menangkal radikal bebas.

“Biasanya ada di makanan yang warnanya agak merah, meski tidak semua yang merah mengandung astaxanthin,” kata Ariana dilansir dari Antara, Rabu, 9 Mei 2018 lalu.

Wortel (Pexels)

Makanan yang mengandung astaxanthin di antaranya adalah ganggang merah, udang, salmon hingga wortel.

Antioksidan dalam astaxanthin 6000 kali lebih efektif dibandingkan vitamin C, juga 560 kali lebih kuat dari vitamin E. Zat ini berguna membuat kulit lebih kenyal, kencang, mengurangi kerutan serta flek hitam.

“Astaxanthin juga membuat fungsi jantung dan pencernaan lebih baik sehingga tubuh terasa lebih segar,” tambahnya.

Ia juga menyarankan kepada masyarakat perkotaan yang telah berumur untuk memperbanyak asupan astaxanthin lewat suplemen demi menghambat penuaan dini.

Menurut Ariana, memperbanyak astaxanthin lewat suplemen lebih efektif daripada lewat makanan. Jika dari makanan, lanjut dia, antioksidan yang terserap tidak sebanyak dari suplemen.(M1)***

komentar

Tinggalkan Balasan