METRUM
Jelajah Komunitas

Ini 5 Alasan Nyamuk Sering Menggigit Tubuh Anda

DI musim hujan sekarang ini, nyamuk menjadi salah satu musuh yang mengintai. Mereka akan menggigit dan menghisap darah pada tubuh manusia.

Gigitan nyamuk menyebabkan berbagai penyakit, di antaranya demam berdarah dengue (DBD). Januari 2019 ini, jumlah penderita DBD di berbagai daerah di Jawa Barat terus bertambah.

Ternyata, nyamuk tidak sembarang menghisap darah tersebut. Ada tipe-tipe yang sering menjadi incarannya. Melansir laman businessinsider.com, berikut alasan kenapa Anda bisa sering digigit nyamuk.

1. Hamil

Anda akan banyak mengeluarkan karbondioksida ketika hamil.

Karbondioksida sendiri adalah satu hal yang membuat nyamuk datang. Selain itu, orang hamil biasanya memiliki suhu lebih tinggi daripada yang lainnya.

2. Ukuran tubuh

Selain orang hamil, orang yang berbadan besar akan disenangi nyamuk. Alasannya adalah, mereka akan menghasilkan karbondioksida lebih banyak saat bernapas.

3. Kadar kolesterol darah

Dalam hal ini, bukan berarti nyamuk akan menggigit mereka yang berkolesterol tinggi. Tetapi, mungkin saja Anda termasuk tipe orang yang lebih efisien dalam memproses kolesterol.

Sehingga, komponen yang dihasilkan metabolisme kolesterol tersisa pada permukaan kulit Anda. Itulah yang membuat nyamuk senang mengigit kulit Anda.

4. Golongan darah

Penelitian yang diterbitkan Journal of Medical Entomology pada 2004 mengungkapkan, nyamuk lebih sering hinggap pada mereka yang memiliki golongan darah O.

Kemungkinan tersebut dua kali lebih besar jika dibandingkan dengan mereka yang bergolongan darah A. Sementara golongan darah B pada penelitian ini berada di tengah-tengah.

5. Baru selesai berolahraga

Setelah olahraga, Anda akan menghasilkan lebih banyak karbondioksida karena akan bernapas lebih sering dan cepat.

Selain karbondioksida, komponen lain dalam keringat Anda yang dihasilkan oleh kelenjar keringat yaitu asam laktat, juga mengundang nyamuk untuk datang.(M1)***

komentar

Komen yang ditutup, tetapi jejak balik dan ping balik terbuka.