METRUM
Jelajah Komunitas

Selamat Hari Pers Nasional 2022

Semoga pers nasional semakin berjaya untuk memberikan berita kepada masyarakat. Tetaplah independen dan produk-produk jurnalistik yang dihasilkan semakin berkualitas. Terus maju Pers Indonesia, tetap menjunjung tinggi idealisme dan profesionalisme!

HARI Pers Nasional (HPN) diselenggarakan setiap tahun pada tanggal 9 Februari bertepatan dengan hari ulang tahun Persatuan Wartawan Indonesia (PWI).

HPN ditetapkan dengan Keputusan Presiden RI No. 5 tahun 1985 yang ditandatangani oleh Presiden Soeharto pada tanggal 23 Januari 1985.

Dewan Pers kemudian menetapkan Hari Pers Nasional dilaksanakan setiap tahun secara bergantian di ibukota provinsi se-Indonesia. Tahun ini, peringatan HPN 2022 diselenggarakan di Sulawesi Tenggara (Sultra), yang puncak acaranya berlangsung pada Rabu, 9 Februari 2022. (M1)***

komentar

Komen yang ditutup, tetapi jejak balik dan ping balik terbuka.