METRUM
Jelajah Komunitas

Gomez Optimistis, Persib Bangkit Saat Hadapi Bali United

PELATIH kepala Persib Bandung Roberto Carlos Mario Gomez optimistis timnya dapat kembali bangkit saat menjamu Bali United, pada pekan ke-28 Liga 1 2018 yang akan berlangung di Stadion Batakan, Balikapapan, Kalimantan Timur, Selasa, 30 Oktober 2018.

Pada laga yang menjadi partai usiran ketiga, skuad Maung bandung mendapat tambahan satu amunisi di lini belakang setelah dapat kembali bermainnya Bojan Malisic usai menjalani sanski larangan bermain di empat pertandingan sebelumnya.

Namun, di lini depan, Persib kehilangan salah satu pilarnya Jonathan Jesus Bauman yang kembali haus absen akibat akumulasi kartu saat Persib dikalahkan PSM Makassar 0-1, di Stadion Andi Mattalatta, Mattoangin, Makassar, Rabu lalu.

Dengan demikian praktis di lini depan tinggal menyisakan Patrich Wanggai sebagai striker yang akan diandalkan untuk menembus lini depan Bali United yang saat ini mereka juga tengah berjuang untuk kembali masuk ke peringkat empat besar.

Sementara bagi persib, kemenangan dari Bali United sangat berarti mengingat sebelumnya di empat laga yang telah dijalani, Supardi Nasir dan kawan-kawan hanya mampu meraih satu poin dari hasil satu kali imbang saat berhadapan dengan Persipura Jayapura dan tiga kali kekalahan saat menjamu Madura United serta Persebaya Surabaya, dan tandang ketika dijamu PSM Makassar.

Tentunya jika bisa meraih poin penuh saat pertandingan nanti, maka Persib akan kembali naik ke posisi kedua menggeser Persija Jakarta, dengan catatan tim asal ibu kota tersebut gagal meraih poin penuh saat menghadapi Barito Putera.

Sebelum bertolak ke Balikpapan, Persib melalukan sesi latihan malam hari di Stadion Si Jalak Harupat, Jalan Raya Cipatik – Soreang, Sabtu, 27 Oktober 2018. Meski hujan deras mengguyur di sekitar stadion, hal tersebut tidak menyurutkan para pemain untuk menjalankan latihan.

Pada latihan tersebut juga turut ditonton oleh ribuan bobotoh yang selalu memberikan semangat kepada tim selama latihan. Hal tersebut dilakukan untuk melepas rasa rindu, karena Persib harus bertanding di luar Pulau Jawa dan tanpa dihadiri oleh bobotoh yang selama ini diibaratkan menjadi pemain ke-12.

Bahkan usai latihan, para pemain dan bobotoh melakukan Viking Clap yang selama ini selalu identik dilakukan jika Pangeran Biru telah menyelesaikan pertandingannya di Liga 1. Hadirnya bobotoh di pinggir lapangan, menjaid suntikan motivasi untuk para pemain.

Pelatih Kepala Persib Roberto Carlos Mario Gomez mengatakan, saat ini kondisi pemainnya kembali dalam keadaan fit setelah sebelumnya harus menjalani pertandingan di luar Bandung selama hampir satu bulan.

Dia menambahkan, melihat Bali United sendiri merupakan salah satu tim kuat di Liga 1. Bahkan pada pertandingan sebelumnya mereka nyaris saja kalah di kandang oleh Borneo FC, tetapi beruntung bisa menyamakan kedudukan menjadi 2-2 hingga pertandingan berakhir imbang.

“Untuk kita dan mereka pertandingan nanti adalah pertandingan penting. Tetapi bagi kami akan sangat penting untuk bisa memenangkannya karena sudah dua kali kita kalah di partai usiran ini. Kita harus kembali melanjutkan kemenangan,” tutur Gomez.

Pelatih asal Argentina tersebut menambahkan, mengenai tanggung jawab di empat pertandingan sebelumnya seperti yang dikatakan oleh manajemen. Dia mengaku akan bertanggung jawab, karena itu memang sudah menjadi bagian dari tugasnya.

“Setiap kita kalah saya selalu bertanggung jawab. Namun, kekalahan ini bukan karena hanya pertandingan saja, tetapi juga ada faktor lainnya di luar itu seperti halnya kepemimpinan wasit. Jik kita kalah kita akui kalah,” katanya.

Boyong 19 Pemain

Sementara pada pertandingan usiran ketiga nanti, Gomez membawa sebanyak 19 pemain yaitu Muhammad Natshir Fadhil Mahbuby, I Made Wirawan, Bojan Malisic, Victor Igbonefo, Ardi Idrus, Supardi Nasir, Tony Sucipto, Puja Abdillah, Henhen Herdiana, Hariono, Eka Ramdani, Kim Jeffrey Kurniawan, Oh-Inkyun, Atep, Febri Hariyadi, Ghozali Siregar, Agung Mulyadi, Patrich Wanggai, dan M. Wildan Ramdhan. (Sumber: Pikiran Rakyat, 29/10/2018)***

Bobotoh/ADE MAMAD/PR
BOBOTOH berswafoto bersama penyerang Persib Febri Hariyadi sebelum memasuki bus di pintu kedatangan Bandara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan, Balikpapan, Kalimantan Timur. Minggu 28 Oktober 2018. Ratusan bobotoh yang datang dari berbagai daerah di Kalimantan Timur menyambut kedatangan Persib pada laga usiran kali ini.*

komentar

Tinggalkan Balasan