Pegadaian Wilayah X Bandung Berangkatkan Hampir 300 Pemudik ke Berbagai Kota
KOTA BANDUNG (METRUM) – Sekitar 300 pemudik dari Bandung dan sekitarnya mengikuti program Mudik Bersama BUMN Pegadaian tahun ini. PT Pegadaian Wilayah X Bandung memberangkatkan peserta ke beberapa kota di Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Lampung menggunakan enam bus. Keberangkatan dilakukan dari kantor Pegadaian Wilayah X Bandung di Jl. Pungkur, Kota Bandung, pada Kamis (27/3/2025).
Pimpinan Wilayah X Pegadaian Bandung, Dede Kurniawan, mengungkapkan bahwa program mudik ini selalu mendapat respons positif dari masyarakat. Dalam empat tahun terakhir, jumlah peserta terus meningkat seiring dengan besarnya minat masyarakat.
Menurut Dede, jumlah peserta yang diberangkatkan bergantung pada anggaran yang tersedia. Jika anggaran memungkinkan, Pegadaian akan terus menambah kuota pemudik setiap tahunnya.
“Setiap tahun kami berusaha meningkatkan jumlah peserta. Semoga di masa mendatang, kami bisa memberangkatkan lebih banyak pemudik,” ujarnya.
Untuk memastikan kenyamanan dan keselamatan peserta, setiap bus didampingi oleh petugas dari Pegadaian yang bertugas membantu pemudik selama perjalanan dan berkoordinasi dengan kantor pusat mengenai kondisi perjalanan.
Program Mudik Bersama BUMN Pegadaian ini merupakan bagian dari Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) perusahaan. Dede juga mengajak media untuk mendukung Pegadaian agar semakin berkembang dan bisa memberikan manfaat lebih luas bagi masyarakat. (M1)***
Komen yang ditutup, tetapi jejak balik dan ping balik terbuka.