METRUM
Jelajah Komunitas

Piala Dunia U-20: Korea Selatan Libas Ekuador 3-2, Uruguay Sisihkan Gambia

SANTIAGO DEL ESTERO, ARGENTINA (METRUM) – Tim Korea Selatan menjadi wakil Asia satu-satunya yang bertahan lolos ke perempat final sepakbola Piala Dunia U-20/2023 Argentina setelah di perdelapan final melibas Ekuador dengan skor 3-2 (2-1) di stadion Unico Madre de Ciudades, Santiago del Estero pada Jumat (2/6/2023) dinihari WIB.

Penampilan Korsel yang tampil ngotot selama pertandingan menjadi kunci keberhasilan wakil Asia ini membungkan wakil Amerika Selatan, Ekuador. Korsel unggul cepat melalui gol yang dicetak Lee Young-Yun menit ke-11 dan kemudian berhasil menggandakan golnya menit ke-19 oleh Bae Joon Ho memanfaatkan Ekuador yang terlalu bernafsu mengejar ketinggalan 1-0 namun justru kebobolan untuk kedua kalinya.

Ekuador mampu membalas dengan  tendangan penalti menit ke-36 oleh Cuero untuk mengakhiri babak pertama dengan skor 2-1 untuk Korsel.

Di babak kedua Korsel yang langsung menggebrak mampu menambah gol ketiganya oleh Choi Seok-Hyeon menit ke-48 dan upaya Ekuador untuk mengejar ketinggalan skor 3-1 akhirnya mampu menipiskan kekalahan menjadi 3-2 oleh Gonzalez menit ke-84. Namun hingga peluit babak kedua berakhir skor 3-2 berkat rapatnya barisan belakang Korsel bertahan.  

Dengan demikian Korsel lolos ke babak perempat final dan akan menghadapi lawan berat Nigeria yang sukses mengandaskan harapan tuan rumah Argentina di perdelapan final 2-0.

Uruguay Lolos Ke ¼ Final

Sementara tim Uruguay menjadi tim ketiga asal Amerika Selatan yang lolos ke perempat final menyusul Brasil dan Kolombia.

Di stadion Unico Madre de Coudades, Santiago del Estero, tim Uruguay menyingkirkan Gambia dengan skor tipis 1-0. Gol Uruguay dicetak Duarte pada babak kedua menit ke-65 setelah pada 45 menit babak pertama, kedua tim bemain imbang.

Pada babak kedua tim besaing cukup ketat namun penyelesaian akhir penyerang Gambia yang kurang akurat menyebabkan tak mampu mencetak gol ke gawang Uruguay karena rapatnya pertahanan.

Pada perempat final Uruguay akan ditantang Amerika Serikat.

Jadwal lengkap perempat final:

Minggu (4/6/2023) pukul 00.30 dinihari WIB

Stadion San Juan del Bicentenario, San Juan

Brasil vs Israel

Minggu (4/6/2023) pukul 04.00, tempat yang sama

Italia vs Kolombia

Senin (5/6/2023) pukul 00.30 dinihari WIB

Stadion Unico Madre de Ciudades, Santiago del Estero

Korea Selatan vs Nigeria

Senin (5/6/2023) pukul 04.00 dinihari WIB

Amerika Serikat vs Uruguay. (M1-BK)***

komentar

Komen yang ditutup, tetapi jejak balik dan ping balik terbuka.