METRUM
Jelajah Komunitas

Berikut ini Beberapa Hal yang Tidak Perlu Dilakukan demi Meraih Cinta Si Dia

KITA sering kali melakukan beragam cara demi mendapatkan cinta idaman hati. Mulai dari mengetahui hobinya, melakukan hal yang diinginkan, dan mengetahui segala hal tentang dirinya.

Hal itu mungkin terlihat baik pada awalnya. Namun sesungguhnya, itu tidaklah baik.

Melansir dari boldsky.com, berikut ini beberapa hal yang tidak perlu dilakukan demi meraih cinta si dia.

Bersikeras memahami lelucon sarkastik

Sebuah survei mengklaim, pertengkaran dalam hubungan percintaan sering diawali dari lelucon sarkastik.

Tanpa disadari, lelucon seperti itu bisa melukai pasangan Anda bila tidak dipahami secara jelas.

Jika lelucon sarkastik terus dilontarkan, rasa benci dan sakit hati pun hadir tak terhindarkan.

Membuat Anda melupakan bakat dan minat

Terlalu fokus untuk mendapatkan si dia bisa membuat kamu lupa hobi sendiri. Apalagi dia tidak tertarik sama hobi kamu.

Orang yang memiliki rasa cinta yang tulus seharusnya mendukung apa pun yang Anda minat dan kegiatan positif Anda.

Jika justru merendahkan dan menjauhkan Anda dari hobi, dia bukanlah kekasih sejati dan tak memiliki cinta yang tulus.

Membandingkan dengan orang lain

Jika hal ini terjadi pada kamu, sebaiknya cepat sadar. Mungkin dia belum sepenuhnya move on dari mantannya.

Mengubah penampilan

Kalau cintanya tulus, dia tidak akan mengubah kamu secara drastis.

Sebenarnya, jika cinta pasangan kamu tulus, dia tidak akan pernah kamu melakukan apa pun terhadap penampilan.

Mengorbankan keluarga dan persahabatan

Jika pasangan kamu meminta kamu memilihnya ketimbang keluarga dan sahabat, sebenarnya ia berkepribadian aneh.

Untuk hidup bahagia dan seimbang, idealnya kamu harus memiliki waktu untuk pasangan, keluarga, dan sahabat secara adil.(M1)***

komentar

Tinggalkan pesan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.