METRUM
Jelajah Komunitas

RRQ Ryu Berhasil Menghentikan Dominasi Bigetron Red Aliens Dalam PMPL ID

RRQ Ryu berhasil menjuarai PMPL ID Season 4 dengan perolehan poin sebanyak 392. RRQ Ryu menghentikan dominasi Bigetron Red Aliens yang sudah menjuarai PMPL ID 3 season terakhir. Meskipun dalam Super Weekends terakhir tidak bermain optimal dan hanya memperoleh 98 poin, hal tersebut tidak mempengaruhi posisi mereka sebelumnya dan poin tersebut cukup untuk membuat RRQ Ryu kokoh di puncak klasemen.

Posisi kedua ditempati oleh Aura Esport, sementara itu juara PMPL ID season lalu Bigetron RA harus puas berada di posisi 12 dengan 258 poin.

Dengan kemenangan ini RRQ Ryu mengamankan posisi mereka untuk mengikuti PMPL Sea Season 4 bertarung dengan tim dari negara Asia Tenggara Lainnya. (Muhammad Rifki Aldiya/JT)***

komentar

Komen yang ditutup, tetapi jejak balik dan ping balik terbuka.